Tingkatkan Pemasaran, BAZNAS Berikan Pelatihan Bisnis kepada Mitra

20/10/2023 | Ekonomi Pedesaan

Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) melalui BAZNAS Microfinance Desa (BMD) Bedono memberikan pelatihan bisnis kepada mitra potensial penerima pinjaman modal usaha yang memiliki usaha di bidang makanan dan katering guna meningkatkan kapasitas dan manajemen usaha yang sudah dijalaninya. 

Pelatihan yang diberikan berupa manajemen strategi Business Model Canvas (BMC). Business Model Canvas ialah suatu kerangka kerja yang membahas model bisnis dengan disajikan dalam bentuk visual berupa kanvas lukisan, agar dapat mempermudah para pengusaha untuk mengarahkan usahanya.

Diharapkan dengan pelatihan yang diberikan, mitra binaan BAZNAS memiliki rencana bisnis dengan contoh bisnis model canvas, bisa memetakan hal-hal yang kiranya bisa mengembangkan usahanya kemudian hari. Oleh karena itu, penting bagi pelaku usaha mitra binaan BAZNAS dapat memahami dan memiliki bisnis model canvas.

"Alhamdulillah dengan pelatihan ini saya bisa mengetahui strategi pengembangan usaha dari sisi pemasaran dan peningkatan omset bulanan dan manajemen keuangan yang rapi pada usaha saya," ujar Ruminatuz Zakiyyah, salah satu mitra binaan BMD Bedono. 

BAZNAS dengan program pinjaman modal usaha bertekad untuk terus berusaha membangun insan yang mandiri, sejahtera ekonomi dan mencapai misi BAZNAS menaikkan derajat para mustahik.

Dapatkan Update Berita dan Informasi Penyaluran Zakat, Infak, dan Sedekah.

Follow us

Copyright © 2025 BAZNAS

Kebijakan Privasi   |   Syarat & Ketentuan   |   FAQ