Dibantu BAZNAS, Omzet Usaha Katering Sulistiana Naik Hingga Puluhan Juta Rupiah

27/03/2025 | Ekonomi Pedesaan

Sulistiana, mitra binaan Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Microfinance Desa (BMD) Sampang, mengalami lonjakan omzet hingga jutaan rupiah dari usaha katering yang dijalankannya selama bulan suci Ramadhan. 

 "Alhamdulillah, omzet penjualan saya selama Ramadhan mencapai Rp30.000.000. Naik drastis dibandingkan hari biasa yang hanya Rp500.000 per hari," ujar Sulistiana dengan penuh rasa syukur.

Sulistiana juga membagikan rahasia di balik kelancaran rezekinya. Ia mengaku selalu istiqomah menjalankan program Jumat Berkah dengan membagikan paket makanan kepada anak yatim-piatu dan masyarakat yang membutuhkan. 

Program BAZNAS Microfinance terus berupaya membantu pelaku usaha kecil agar dapat berkembang dan lebih mandiri secara ekonomi. Dengan adanya dukungan seperti ini, Sulistiana dan pelaku UMKM lainnya semakin optimis menghadapi masa depan usaha mereka.

BAZNAS Microfinance Desa (BMD) adalah program pembiayaan produktif kepada para mustahik dengan prinsip nonprofit dalam rangka pengembangan usaha serta diharapkan jadi solusi dalam meningkatkan penghasilan.

Dapatkan Update Berita dan Informasi Penyaluran Zakat, Infak, dan Sedekah.

Follow us

Copyright © 2025 BAZNAS

Kebijakan Privasi   |   Syarat & Ketentuan   |   FAQ