BAZNAS Perbaiki Rumah Tidak Layak Huni di Wilayah Jawa Timur
27/12/2022 | labBadan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) telah melakukan giat perbaikan Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) di wilayah Kabupaten Pamekasan dan Kabupaten Probolinggo, Provinsi Jawa Timur, Sabtu (24/12).
BAZNAS RI dengan BAZNAS Provinsi Jawa Timur melakukan perbaikan 22 rumah mustahik di 5 wilayah kabupaten. Selain di Probolinggo dan Pamekasan, Kolaborasi Program Rumah Layak Huni BAZNAS juga dilakukan di Kabupaten Blitar, Bojonegoro dan Kabupaten Ponorogo.
Salah satunya rumah milik Pak Sanawi, penyandang disabilitas tuna wicara di Desa Liprak Kudil, Kabupaten Probolinggo. Kondisi ekonominya yang terbatas membuatnya tak bisa memiliki rumah yang layak untuk ia tinggali bersama keluarganya.
Semoga bantuan rumah layak huni ini dapat membantu para mustahik akan kebutuhan dasar tempat tinggal layak yang aman dan nyaman.
Dapatkan Update Berita dan Informasi Penyaluran Zakat, Infak, dan Sedekah.
Follow us
