Liza saat menyiapkan dagangannya (Foto: BAZNAS)
Usaha Keripik Tempe Liza Meningkat Bersama BAZNAS
07/12/2024 | Humas BAZNASYuliza, salah satu mitra BAZNAS Microfinance Desa Bukittinggi, telah menjalankan usahanya sejak tahun 2019. Usaha keripik tempe diproduksi di rumahnya yaitu daerah Kelurahan Campago Guguk Bulek, Kecamatan Mandiangin Koto Selayan, Kota Bukitinggi, Sumatra Barat.
Berawal dari produksi keripik tempe yang ia mulai pasarkan pada tahun 2019, Liza memulai berjualan dengan cara penjualan per packing. Namun seiring berjalannya waktu, keripik tempenya mulai banyak peminat sehingga mengalami peningkatan.
Hadirnya BAZNAS Microfinance Desa Bukittinggi, pada Desember 2023 Liza mengajukan pembiayaan dan menjadi mitra binaan. Dengan pinjaman modal usaha sebesar Rp3.000.000, Liza membeli bahan untuk menambah produksi keripik tempenya.
Pendampingan yang diberikan oleh tim BMD dan pelatihan serta bantuan pembuatan izin produk makanan membuat produk keripik tempe Liza kini memiliki ijin kesehatan dan sertifikasi halal. Dengan produksi yang meningkat membuat Liza dapat menambah penjualan dengan cara grosir sehingga bertambah pula pelanggannya. Memiliki reseller sekitar 15 orang, tersebar luas dari dalam hingga luar kota, dari Padang hingga Pekanbaru.
“Hasil pendapatan saat ini sangat terasa manfaatnya untuk memenuhi biaya kebutuhan keluarga serta biaya pendidikan anak-anak,” ucap Liza.
Dengan bertambahnya penjualan grosir, saat ini pendapatan usahanya meningkat hingga Rp6.000.000 per bulan. Di mana sebelumnya pendapatan usaha yang didapat sekitar Rp3.500.000 per bulan.
“Harapan ke depannya, semoga usaha dapat terus berkembang dan mitra reseller terus bertambah. Terima kasih pada muzaki yang telah menyalurkan zakatnya, sehingg kami para UMKM bisa mendapatkan manfaatnya.” tutupnya.
Dapatkan Update Berita dan Informasi Penyaluran Zakat, Infak, dan Sedekah.