Penerima manfaat kesehatan sedang mendapat pelayana di Rumah Sehat BAZNAS Kendal. (Foto: BAZNAS)
Cerita Warga yang Terbantu dengan Hadirnya Rumah Sehat BAZNAS Kendal
25/07/2024 | Humas BAZNASKehadiran Rumah Sehat BAZNAS Kendal yang diinisiasi oleh Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) bersama Alfamart pada program Sedekah Konsumen Alfamart, mendapat apresiasi dari warga setempat.
Kebanyakan dari mereka merasa sangat terbantu dengan adanya pelayanan kesehatan gratis ini. Pasalnya, Rumah Sehat BAZNAS memang memberikan jaminan pelayanan kesehatan gratis untuk masyarakat.
Contohnya seperti yang dirasakan Kadari. Ia merasa perawatan yang dihadirkan Rumah Sehat BAZNAS sangat bagus, dengan ditunjang dokter yang berkualitas.
Terlebih, kini dia bisa dengan mudah berobat dengan kehadiran Rumah Sehat BAZNAS yang dekat dengan permukiman.
"Saya punya penyakit jantung dan diabetes. Saya tiap bulan berobat ke rumah sakit yang jaraknya cukup jauh, sekitar setengah jam. Mungkin dengan adanya Rumah Sehat BAZNAS ini, saya bisa lebih mudah berobat. Saya berharap Rumah Sehat BAZNAS bisa memuaskan untuk masyarakat. Alhamdulillah sekarang bisa lebih mudah mendapat akses pelayanan kesehatan," ucap Kadari.
Hal senada diungkapkan Tugiman, yang rumahnya hanya berjarak 150 meter dari Rumah Sehat BAZNAS Kendal. Pria yang memiliki darah tinggi ini sehari-hari harus kerja malam untuk menjaga warung milik orang lain. Akitivitas itu membuatnya sering sakit, apalagi di usia dia yang sudah tidak muda lagi.
"Alhamdulillah pelayanan di Rumah Sehat BAZNAS Kendal sangat baik, profesional, dan nakesnya sudah terlatih. Mudah-mudahan selalu memberikan pelayanan terbaik," ucapnya.
Sementara itu, cerita hampir mirip dirasakan Sarwati, seorang wanita lansia yang tiap harinya harus bangun pukul 02.00 WIB, untuk menyiapkan jajanan untuk dijual kembali. Kegiatannya itu membuat badannya sering sakit dan pusing.
"Kata dokter saya sakit darah tinggi. Semoga habis berobat ke sini saya kembali sehat. Pelayanannya bagus dan ramah. Semoga cepat berkembang, dapat menjangkau banyak pasien kurang mampu, ucapnya.
Rumah Sehat BAZNAS Kendal berlokasi di Jalan Sujono ini sebelumnya merupakan Balai Pertanian Kecamatan Sukorejo Kabupaten Kendal itu didirikan guna memberikan pelayanan kesehatan gratis bagi para masyarakat yang kurang mampu. Rumah Sehat BAZNAS Kendal di Kabupaten Kendal, Jawa Tengah, diresmikan pada Rabu (24/07/2024).
RSB Kendal merupakan hasil dari kerja sama antara BAZNAS bersama Pemerintah Kabupaten Kendal, juga bersama Alfamart melalui program Sedekah Konsumen Alfamart. RSB Kendal menjadi satu-satunya Klinik Pratama milik BAZNAS dengan skema Klinik Pratama Rawat Inap.
Saat ini terdapat 22 RSB di seluruh Indonesia, sebanyak 18 RSB sudah berjalan dan beroperasi, dan 4 RSB yang masih proses launching. Semua RSB tersebut hadir untuk membantu pelayanan kesehatan secara gratis sekaligus untuk memberikan manfaat lain bagi masyarakat, diantaranya pemberian vitamin, penyuluhan kesehatan, pendampingan dan skrining kesehatan.
Adapun 18 RSB yang sudah beroperasi tersebut di antaranya: RSB Sumatra Utara, RSB Batam, RSB Pangkalpinang, RSB Masjid Istiqlal, RSB Bogor, RSB Cirebon, RSB Karanganyar, RSB Yogyakarta, RSB Brebes, RSB Kendal, RSB Sragen, RSB Sidoarjo, RSB Berau, RSB NTB, RSB Parigi Moutong, RSB Palu, RSB Makassar, dan RSB Papua. Ke depan, ada 4 RSB yang akan disiapkan, yakni RSB Lampung Tengah, RSB Banten, RSB Bima, dan RSB Sambas.
Dalam setahun terakhir, jumlah penerima manfaat Rumah Sehat BAZNAS pada tahun 2023 sebanyak 248.331 jiwa. Kemudian sejak Januari 2024 hingga Juni 2024 penerima manfaatnya mencapai 141.894 jiwa.
Dapatkan Update Berita dan Informasi Penyaluran Zakat, Infak, dan Sedekah.
Follow us
