Mahasiswa UMJ Belajar Budidaya Tanaman dari Petani Binaan BAZNAS di Tanggerang
Kelompok Tani Binaan BAZNAS RI, Lumbung Pangan Alhasaniyah Benzar, menerima kunjungan dari mahasiswa Universitas Muhammadiyah Jakarta (UMJ). Kunjungan ini merupakan bagian dari program magang mahasiswa Prodi Ilmu Kesejahteraan Sosial yang ditempatkan di kantor BAZNAS RI.
Dalam kegiatan ini, mahasiswa UMJ didampingi oleh Teguh dan Faruq, staf senior Divisi Pemberdayaan Ekonomi Pedesaan (DPEP) BAZNAS RI, serta pendamping dari LPPM Alhasaniyah Benzar.
Mereka menyampaikan berbagai wawasan dan edukasi terkait budidaya tanaman paria, mulai dari pengolahan lahan hingga teknik menjaga kualitas produk hortikultura agar tetap segar sampai ke tangan konsumen, sehingga memperoleh daya jual yang tinggi di pasaran.
Faruq menjelaskan, mahasiswa UMJ juga melakukan identifikasi permasalahan di lapangan yang dihadapi oleh para petani mustahik, terutama terkait pengaruh iklim yang tidak menentu dan dampaknya terhadap produktivitas serta penjualan panen.
“Melalui kuliah lapangan ini, mahasiswa memperoleh pengetahuan tambahan tentang proses budidaya, panen, dan pasca panen dalam pertanian hortikultura, serta mendapatkan pengalaman berharga yang tidak bisa diperoleh di dalam kelas," jelas Faruq.
Mahasiswa mendapat kesempatan berharga untuk melihat langsung praktik para petani mustahik Al Hasaniyah Benzar, menghubungkan teori dengan aplikasi nyata. Mereka juga memetik buah paria dari pohonnya, didampingi petani, dan menerima cinderamata sebagai tanda terima kasih.
Kegiatan ini berjalan dengan lancar tanpa kendala, menunjukkan keberhasilan program pemberdayaan ekonomi pedesaan yang diinisiasi oleh BAZNAS RI.
Dapatkan Update Berita dan Informasi Penyaluran Zakat, Infak, dan Sedekah.
Follow us
