Jaga Ketahanan Pangan, Petani Binaan BAZNAS di Cilapar Persiapkan Musim Tanam Kedua

Jaga Ketahanan Pangan, Petani Binaan BAZNAS di Cilapar Persiapkan Musim Tanam Kedua

  • 02/07/2025 | Humas BAZNAS RI
  • Bagikan :

Petani binaan Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) di Desa Cilapar, Kecamatan Kaligondang, Kabupaten Purbalingga, Jawa Tengah mulai mempersiapkan musim tanam kedua sebagai upaya menjaga ketahanan pangan.

Sebanyak 14 dari 250 petani Gapoktan Citra telah membersihkan lahan, menggenangi sawah, dan membuat petak-petak tanam.

Langkah awal ini menjadi bagian dari proses budidaya padi yang terencana. Para petani menebar benih padi varietas Inpari 32 yang dikenal pulen, tahan terhadap serangan penyakit, dan memiliki produktivitas tinggi. Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk keseriusan petani dalam mendukung ketahanan pangan lokal.

 

Program pemberdayaan petani mustahik ini mendapat dukungan dari BAZNAS sebagai bagian dari penguatan ekonomi masyarakat desa. Dengan pendampingan yang berkelanjutan, para petani diharapkan mampu meningkatkan hasil produksi dan memperbaiki taraf hidup mereka.

Dapatkan Update Berita dan Informasi Penyaluran Zakat, Infak, dan Sedekah.

Follow us

Copyright © 2025 BAZNAS

Kebijakan Privasi   |   Syarat & Ketentuan   |   FAQ