Apa Saja yang Harus Dilakukan Pada Malam Nisfu Syakban Menurut Sunnah

Apa Saja yang Harus Dilakukan Pada Malam Nisfu Syakban Menurut Sunnah

Apa Saja yang Harus Dilakukan Pada Malam Nisfu Syakban Menurut Sunnah

15/01/2025 | Nikita | NOV

Malam Nisfu Syaban menurut sunnah merupakan malam yang penuh keberkahan dan memiliki keutamaan istimewa dalam Islam. Malam ini jatuh pada tanggal 15 bulan Syaban dalam Kalender Hijriah. Umat Muslim dianjurkan untuk melaksanakan berbagai amalan pada malam Nisfu Syaban sesuai dengan sunnah Rasulullah SAW. Berikut adalah beberapa amalan yang dapat dilakukan pada malam Nisfu Syaban menurut sunnah:

1.       Memperbanyak doa dan Istigfar

Pada malam Nisfu Syaban sangat dianjurkan untuk memperbanyak doa dan istigfar. Dengan banyak berdoa dan memohon ampun, umat Muslim dapat meraih rahmat serta ampunan dari Allah SWT.

Rasulullah SAW bersabda, “Sesungguhnya Allah turun ke langit dunia pada malam Nisfu Syaban, lalu mengampuni lebih banyak dosa dari jumlah rambut domba Bani Kalb.” (HR. Tirmidzi). 

2.       Membaca Al-Quran

Membaca Al-Quran pada malam Nisfu Syaban adalah salah satu amalan utama yang dianjurkan. Luangkan waktu untuk membaca, menghafal, dan mentadaburi Al-Quran. Beberapa ulama juga menganjurkan membaca surat Yasin sebanyak tiga kali pada malam ini sebagai salah satu bentuk persiapan spiritual menyambut bulan Ramadhan.

 

3.       Mendirikan Shalat Malam

Tahajud atau Qiyamul Lail merupakan amalan yang sangat dianjurkan pada malam Nisfu Syaban menurut sunnah. Rasulullah SAW sering menghidupkan malam-malam penuh berkah dengan mendirikan shalat malam. Melaksanakan shalat malam pada malam Nisfu Syaban dapat meningkatkan keimanan serta mendekatkan diri kepada Allah SWT.

 

4.       Berpuasa Sunnah

Berpuasa pada hari Nisfu Syaban juga sangat dianjurkan menurut sunnah Rasulullah SAW. Meskipun tidak wajib, puasa pada hari ini dapat menjadi bentuk penyucian diri sekaligus persiapan menyambut bulan Ramadhan. Dalam sebuah hadis, Rasulullah SAW bersabda:

 “Bulan Syaban adalah bulan di mana amal-amal diangkat kepada Rabb semesta alam, maka aku ingin amalanku diangkat dalam keadaan aku sedang berpuasa.” (HR. An-Nasa’i).

5.       Bersedekah

Bersedekah termasuk amalan yang dianjurkan pada malam Nisfu Syaban. Rasulullah SAW menyebutkan bahwa sedekah dapat menghapus dosa. Selain itu, dengan bersedekah, umat Muslim dapat membantu sesama dan memperoleh keberkahan serta pahala yang berlipat ganda.

“Sedekah itu dapat menghapus dosa sebagaimana air memadamkan api.” (HR. Tirmidzi).

Malam Nisfu Syaban menurut sunnah adalah waktu yang sangat tepat untuk merenungkan diri, memperbaiki amalan, dan mendekatkan diri kepada Allah SWT. Dengan melaksanakan sunnah-sunnah yang dianjurkan, Insya Allah kita dapat meraih keberkahan, rahmat, dan ampunan dari Allah SWT.

 

 

Dapatkan Update Berita dan Informasi Penyaluran Zakat, Infak, dan Sedekah.

Follow us

Copyright © 2025 BAZNAS

Kebijakan Privasi   |   Syarat & Ketentuan   |   FAQ