Hujan yang turun terus menerus dengan intensitas yang cukup tinggi pada 19-20 Februari 2021 menyebabkan debit air di Sungai Citarum mengalami peningkatan.
Peningkatan debit air tersebut mengakibatkan beberapa kecamatan di Kabupaten Bekasi terendam banjir. Banjir merendam ratusan rumah dan puluhan hektar lahan pertanian warga.
Merespon kejadian tersebut, tim BAZNAS Tanggap Bencana Kabupaten Bekasi yang telah siap dengan perahu karet dan perlengkapan lainnya segera berangkat ke lokasi terdampak untuk memberikan layanan evakuasi bagi warga yang terdampak, pada Sabtu (20/2).
Kemudian dengan dibantu oleh BAZNAS Tanggap Bencana Provinsi Jawa Barat yang hadir di lokasi juga sangat membantu untuk memberikan layanan kepada penyintas yang terdampak. Layanan lain selain evakuasi yang diberikan adalah layanan kesehatan, distribusi makanan siap saji, distribusi logistik kebutuhan pengungsi, dapur umum, dan dapur air hangat untuk para pengungsi dan relawan.