Mustahik Binaan BAZNAS Produksi Ribuan Goodie Bag

Mustahik Binaan BAZNAS Produksi Ribuan Goodie Bag
Zakat Community Development (ZCD) BAZNAS Kelurahan Srimartani, Kecamatan Piyungan, Kabupaten Bantul, melakukan monitoring program kelompok jahit SRIMPY yang sedang memproduksi sekitar 2500 pcs goodie bag pesanan BAZNAS DIY. Dari pesanan goodie bag tersebut, estimasi keuntungan yang didapatkan oleh kelompok jahit SRIMPY sebesar Rp2.000.000. Penyablonan kain dibagi menjadi 2 kloter untuk menyesuaikan dengan tenaga anggota yang ada. Sebanyak 1000 pcs kain yang sudah di sablon pada kloter pertama siap didistribusikan ke anggota yang lain untuk dijahit menjadi goodie bag. Sedangkan pada kloter kedua, sebanyak 1.500 pcs kain akan diantarkan ke perajin sablon.